Lindungi Warganya Polsek Cikelet Lakukan Bimbingan Dan Penyuluhan Bahaya Narkoba

Garut – Kapolsek Cikelet beserta jajaran melaksanakan kegiatan Binluh (Bimbingan dan Penyuluhan) tentang bahaya narkoba di Desa Pamalayan, Kecamatan Cikelet, Kabupaten Garut. Kamis (13/06/2024)

Dalam kegiatan yang berlangsung di Aula Desa Pamalayan sejak pukul 09.30 WIB, Kapolsek Cikelet menyampaikan pentingnya upaya pencegahan penyalahgunaan narkoba sebagai bagian dari tanggung jawab bersama dalam memelihara keamanan dan ketertiban di lingkungan masyarakat.

Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran dan pemahaman masyarakat akan bahaya penyalahgunaan narkoba.

Kapolsek Cikelet dalam arahannya menekankan pentingnya pendisiplinan, edukasi, dan motivasi bagi warga masyarakat agar lebih terarah dan tidak terjerumus dalam hal-hal negatif seperti penyalahgunaan narkoba.

Dalam penyampaian materi sosialisasi dan pembinaan, metode tatap muka secara langsung di Aula Desa Pamalayan terbukti efektif dalam menyampaikan pesan-pesan edukatif kepada warga masyarakat. Kegiatan berjalan dengan aman, lancar, dan tertib.

Kapolres Garut AKBP Rohman Yonky Dilatha, S.I.K, M.Si, melalui Kapolsek Cikelet Polres Garut IPTU Aktas Komalsyah Siregar, SH., mengatakan diharapkan dari kegiatan ini adalah terciptanya kesadaran dan pemahaman yang lebih baik di kalangan masyarakat terhadap bahaya narkoba serta langkah-langkah pencegahan yang dapat dilakukan.

You may also like...