Polsek Cisurupan – Kapolsubsektor Sukaresmi IPDA Indra Koncara menghadiri bimtek pengelolaan sampah berbasis masyarakat melalui penguatan dan pemberdayaan KSM sejahtera Desa Cinta Damai.

Bimtek berlangsung di Aula Kantor Desa Cinta Damai Kecamatan Sukaresmi Kabupaten Garut. Senin, 15/07/2024.

Hadir dalam kegiatan tersebut Camat Kecamatan Sukaresmi, Kapolsubsektor Sukaresmi Polsek Cisurupan, Danposramil Sukaresmi Koramil Cisurupan, kepala bidang persampahan DLH Kabupaten Garut Bone A. Kepala Desa Cinta Damai dan Satgas kebersihan Desa Cinta Damai

Kapolres Garut AKBP Rohman Yonky Dilatha, S.I.K., M.S.I., melalui Kapolsek Cisurupan IPTU Asep Saepudin, SH. mengatakan,
“Diharapkan dengan kehadiran Polri dalam kegiatan tersebut, sebagai upaya pendekatan dengan masyarakat untuk bersama sama menjaga kondusifitas kamtibmas,” jelas Kapolsek Cisurupan IPTU Asep Saepudin, SH.

IPTU Asep juga mengatakan semoga dengan adanya bimbingan tehnik pengolaan sampah ini dapat menambah pengetahuan warga, mengolah sampah menjadi sesuatu yang bermanfaat.

Kemudian dapat merubah kebiasaan warga membuang sampah di sembarang tempat, jika hal ini diterapkan, tentunya lingkungan warga akan terlihat indah, sehat dan bersih dari sampah. “Harap Kapolsek.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *