Kapolsek Pameungpeuk Iptu Bangbang Sudarsono, memimpin apel pergeseran pasukan pengamanan Pilkada di halaman kantor kecamatan pameungpeuk garut , srkasa (26/11/2024).
Apel ini dilakukan untuk mengecek kesiapsiagaan personel yang akan mengamankan jalannya Pilkada di Garut Selatan, agar proses pemungutan suara berjalan dengan aman, lancar, dan kondusif.
Kapolres Garut AKBP Mochamad Fajar Gemilang, S.I.K,.MH.,M.I.K, melalui Kapolek Ciablong Iptu Irwandani, ” menekankan pentingnya sinergitas antara TNI-Polri, pemerintah, dan masyarakat untuk menciptakan situasi yang aman dan nyaman selama pelaksanaan Pilkada.
Melalui kebersamaan ini, diharapkan dapat mencegah gangguan dari pihak-pihak yang ingin merusak kelancaran Pemilu dan menciptakan ketenangan bagi masyarakat. Ia juga mengingatkan agar personel pengamanan selalu mematuhi aturan dan SOP yang berlaku, serta waspada terhadap potensi kerawanan yang bisa muncul saat pencoblosan dan penghitungan suara.
Kapolsek Pameungpeuk menambahkan ” mengingatkan pentingnya komunikasi dan koordinasi antara instansi terkait dalam mengatasi masalah yang mungkin timbul, termasuk saat bencana alam”.
Personel pengamanan diminta untuk memastikan TPS berada di tempat yang aman dan melakukan patroli dengan sistem buddy.
menegaskan, seluruh petugas harus berpegang teguh pada prinsip netralitas dan menjaga kesehatan serta keselamatan selama proses Pilkada, agar seluruh rangkaian pemungutan suara dan penghitungan suara di garut bagian selatan berjalan dengan tertib.
Apel tersebut dihadiri oleh Forkopimcam Pameungpeuk, Kapolsek Pameungpeuk Cibalong , Cikelet, Anggota Polairuud, Anggota Brimob, Anggota TNI 1119/pmpk , Satpol pp PPK PPS Garut bagian selatan