Bhabinkamtibmas Dorong Partisipasi Warga Cikujang Dalam Pemeliharaan Kamtibmas
GARUT | Anggota Bhabinkamtibmas Polsek Cibalong terus mengimbau warga masyarakat untuk menjaga kondusifitas keamanan dan ketertiban melalui berbagai langkah yang melibatkan partisipasi aktif dari seluruh komponen masyarakat. Dalam upaya memelihara lingkungan yang aman dan tenteram, masyarakat didorong untuk membentuk sistem keamanan lingkungan (siskamling) seperti ronda malam serta saling mengingatkan jika terdapat potensi kerawanan kamtibmas.
Selain itu,Polsek Cibalong juga gencar menekankan pentingnya dukungan masyarakat dalam menertibkan balapan liar yang dapat mengganggu ketertiban umum. Upaya pencegahan juga dilakukan dengan proaktif mengawasi anak-anak remaja yang rentan terhadap ajakan untuk melakukan perbuatan yang merugikan.
Dalam menjalankan tugasnya, personel Bhabinkamtibmas secara rutin menyampaikan pesan-pesan kamtibmas saat melaksanakan kegiatan sambang maupun. Kapolsek Cibalong, AKP Aam Kunaefi, S.IP, turut memberikan apresiasi kepada seluruh personelnya atas dedikasi dan kinerja dalam menjalankan tugas-tugas tersebut. Dengan kolaborasi antara kepolisian dan masyarakat, diharapkan dapat tercipta lingkungan yang aman, nyaman, dan kondusif bagi seluruh warga Cibalong.(Cb)