Polsek Pameungpeuk Polres Garut Polda Jabar menghadiri peringatan Isra’ Mi’raj Nabi Besar Muhammad yang berlangsung, sabtu( 12/1/2025 ) malam di Ponpes Sirojul Huda, Desa Sirnabakti, Kecamatan Pameungpeuk, Kabupaten Garut.
Kegiatan ini dihadiri oleh tokoh agama, tokoh masyarakat, perangkat desa, dan jamaah setempat yang memenuhi masjid untuk memperingati peristiwa penting dalam sejarah Islam Tersebut.
Acara diawali dengan pembacaan ayat suci Al-Qur’an dan dilanjutkan dengan ceramah yang disampaikan oleh Ustaz Ayep dari Kecamatan Cisompet GarutUstd H. Muhamad Nuris Anwar., M.Pd., M.A., dari Kec. Kawalu Kab. Tasikmalaya Dengan tema “Mari Kita Jalin Ukhuwah Isalmiyah Yang Taat Beribadah”, Dalam ceramahnya mengajak jamaah untuk meneladani akhlak mulia Nabi Muhammad ﷺ dan memetik hikmah dari peristiwa Isra’ Mi’raj sebagai bentuk penguatan iman dan takwa kepada Allah SWT.
Kapolsek Pameungpeuk dan anggota serta unsur forkopimcam pameungpeuk turut hadir untuk memberikan dukungan terhadap kegiatan keagamaan yang berlangsung dengan khidmat dan penuh Hikmah.
Kapolres Garut AKBP Mochamad Fajar Gemilang, S.I.K,.MH.,M.I.K, melalui Kapolsek Pameungpeuk Iptu Bangbang Sudarsono mengungkapkan, mengapresiasi kepada masyarakat Desa Mandalakasih yang telah menyelenggarakan kegiatan ini dengan tertib dan lancar. “Kami mendukung penuh kegiatan keagamaan seperti ini yang menjadi sarana memperkuat ukhuwah Islamiyah dan menjaga kondusivitas Wilayah,” Harapnya.
Kegiatan peringatan Isra’ Mi’raj ini berakhir dengan doa bersama yang dipimpin oleh ketua mui desa, disertai harapan agar masyarakat senantiasa mendapatkan keberkahan dan perlindungan dari Allah SWT.