Sat Samapta Polres Garut laksanakan Patroli KRYD dengan sasaran Razia Miras di Jl. Perintis kemerdekaan Kerkof pada hari Sabtu tanggal (04/01/2025).
Tim Sat Samapta Polres Garut dipimpin langsung Kasatsamapta Polres Garut AKP Masrokan, S.E. laksanakan Razia Miras di Jl. Perintis kemerdekaan Kerkof.
Dilakukannya Patroli KRYD dengan sasaran Razia Miras ini bertujuan untuk mengantisipasi Persebaran Miras di awal Tahun 2025 di wilayah hukum Kab. Garut
AKBP Mochamad Fajar Gemilang melalui Kasatsamapta Polres Garut AKP Masrokan, S.E. mengatakan bahwa Kami Gelar Patroli KRYD dengan sasaran Razia Miras guna mengantisipasi Persebaran Miras di awal Tahun 2025 khususnya di wilayah hukum Kab. Garut.
Tim Sat Samapta Polres Garut melakukan Penyisiran di semak-semak dan rumah yang diduga menjadi tempat disimpannya miras yang akan diperjualbelikan.
Setalah melakukan penyisiran, Tim Sat Samapta Polres Garut berhasil amankan Miras sejumlah 5 botol dari berbagai macam jenis merk.
Kemudian, Tim Sat Samapta Polres Garut mengamankan barang bukti tersebut ke Mako Polres Garut.